Jumat, 11 Februari 2011

A new class: Pendidikan IPA Internasional



Visi program studi pendidikan IPA adalah mewujudkan Program Studi Pendidikan IPA menjadi program studi yang memiliki keunggulan kompetitif dan komperatif di abad 21 (di era global) dalam bidang pendidikan IPA. Visi ini membayangi Pendidikan IPA untuk membuka kelas internasional.  Dibukanya kelas internasional ini bertujuan untuk mewujudkan UNY menuju World Class University. Tidak mudah untuk meniti pendidikan di UNY, perlu perjuangan untuk mengawalinya yaitu dengan seleksi.
Tidak sedikit mahasiswa yang memahami tentang kelas biasa dan internasional. Padahal kelas internasional itu hampir sama dengan kelas bilingual di Pendidikan IPA. Apakah dengan dibukanya kelas baru ini juga membuka fasilitas yang layak bagi sebuah kelas internasional di prodi kita? Tentu semua ini menjadi pertanyaan, prodi ini masih seumur jagung dan sudah berani unggul membuka kelas internasional.
Pada dasarnya kelas ini diadakan dengan tujuan agar kualitas pendidikan di era global kelak semakin berkembang dan maju serta siap menjadi teladan dengan memanfaatkan ilmu alam. Karena semua itu tentu harus mengalami perubahan untuk mendapatkan sesuatu yang lebih baik kedepannya. Namun semua itu tidak diterima dengan pikiran yang positif, yang menganggap bahwa kelas internasional harus mempunyai fasilitas yang unggul yang setimpal dengan dana yang dikeluarkan. Maka harus ada yang mengubah pikiran ini dengan tindakan yang sesuai dengan dana yang dikeluarkan mahasiswa.
Jadi tidak mudah perjuangan kita untuk membuka kelas internasional ini dengan gelar prodi baru di FMIPA. Optimis. Itulah langkah yang tepat agar prodi kita sejajar dengan prodi lain yang telah lama lebih dulu berdiri. Hidup ini akan teras hampa jika dalam hidup ini datar.  Hidup adalah perjuangan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar